Bupati Bantaeng Hadiri Pembukaan Kwalifikasi Bola Volley PRA PORPROV XVII Tahun 2021

    Bupati Bantaeng Hadiri Pembukaan Kwalifikasi Bola Volley PRA PORPROV XVII Tahun 2021

    BANTAENG - Bupati Bantaeng, DR.H Ilham Syah Azikin Menghadiri pembukaan 
    kwalifikasi bola volley PRA PORPROV XVII Tahun 2021 wilayah I Sulawesi Selatan di Lapangan tennis indoor jalan Raya Lanto, Bantaeng, Sulawesi Selatan, Senin, (21/6/2021)

    Hadir pada pembukaan tersebut, Dirlantas Polda Sulsel, Kombes Pol Frans Sentoe, S.IK yang mewakili Kapolda Sulsel, Ketua DPRD Bantaeng Hamsya Ahmad, Kapolres Bantaeng, AKBP Rachmat Sumekar SIK, M.Si, Dandim 1410 Bantaeng, Letkol CZI Tambohule Wulaa, S.ip, Kajari Bantaeng Dedyng Atabay, SH, MH, Sejumlah OPD lingkup Pemkab Bantaeng, Ketua dan pengurus KONI Bantaeng, serta pengurus BPVSI Kabupaten Bantaeng.

    Pertandingan kwalifikasi diikuti oleh 4 Kabupaten yakni Kabupaten Takalar, Jeneponto, Selayar dan tuan rumah Kabupaten Bantaeng.

    Bupati Bantaeng dalam sambutannya bahwa penyelenggaraan PRA PORPROV XVII Tahun 2021
    di Kabupaten Bantaeng sebagai sebuah pencerminan dari kebersamaan dan silaturahmi yang senantiasa dikedepankan dalam kehidupan sehari-hari.

    Menurut Bupati, Sebagai tuan rumah dalam pelaksanaan kualifikasi bola voli wilayah I di Sulawesi Selatan menjadi kebanggaan dan kehormatan bagi pemerintah dan masyarakat serta insan voli di Kabupaten Bantaeng.

    PORPROV XVII Tahun 2021 bagi Bupati Bantaeng agar dapat sukses hingga akhir pelaksanaan.

    "Jika kegiatan ini terdapat banyak kekurangan Semoga semua akan menjadi pelajaran bagi kami dan koreksi untuk kami berbuat lebih baik kedepan", Kata Bupati Bantaeng.

    "Kami mengharapkan agar teman-teman atlet khususnya dapat menikmati suasana di Kabupaten Bantaeng dengan aman dan nyaman", Lanjutnya

    Dalam kesempatan tersebut, Bupati berpesan pada event pelaksanaan khususnya dalam masa pandemi covid 19 ini senantiasa mengedepankan protokol kesehatan.

    "Alhamdulillah, Kita di Kabupaten Bantaeng masuk dalam zona yang mengijinkan kita untuk melakukannya dan dapat melaksanakan aktivitas, Semoga kita semua menjadi bagian untuk senantiasa menjaga kondisi dan situasi di Kabupaten Bantaeng agar tidak menjadi daerah yang menghasilkan dalam penyebaran covid-19", Terang Bupati Bantaeng.

    Sementara Kapolres Bantaeng yang sekaligus Ketua Umum Pengda PBVSI Kabupaten Bantaeng, AKBP Rachmat Sumekar SIK, M.Si menyampaikan bahwa bola voli menjadi olahraga yang sangat populer dan digemari di kalangan masyarakat.

    Kapolres juga mengharapkan 
    PORPROV XVII Tahun 2021 ini
    dapat menghasilkan bibit atlet voli yang dapat mewakili daerahnya pada tingkat nasional.

    "Yang tidak kalah pentingnya adalah sebagai ajang silaturahmi serta memperkokoh persatuan dan persaudaraan serta kebersamaan", Jelas Kapolres.

    Kapolda Sulsel Irjen pol Drs Merdisyam Sebagai Ketua Umum PBVSI Provinsi Sulawesi yang diwakili oleh Dirlantas Polda Sulsel, Kombes Pol Frans Sentoe, S.IK yang sekaligus sebagai pengurus harian PBVSI Sulsel  menyampaikan apresiasi dan terima kasihnya kepada Pemkab Bantaeng yang bersedia sebagai penyelenggara  PRA PORPROV XVII Tahun 2021.

    Usai Acara pembukaan, Kapolda Sulsel yang diwakili Dirlantas Polda Sulsel Membuka pertandingan dengan melakukan pukulan (servis) bola pertama saat Tim Bola voli putri Bantaeng berhadapan tim bola voli putri Jeneponto, Dimana pertandingan berakhir dengan kemenangan tim tuan rumah dengan skor 3.0, Set pertama 25:19, Set kedua 25:19  dan set ketiga 25:11.(*)

    Ryawan Saiyed

    Ryawan Saiyed

    Artikel Sebelumnya

    Terima Uang Dari Kontraktor, Edy Rahmat:...

    Artikel Berikutnya

    Plt Gubernur Sulsel Ikuti Musrenbangnas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dipastikan 17 ASN Pemprov Sulsel Terdata DTKS Tidak Menerima Bansos Kemensos
    Khusus Tol Makassar New Port Ground Breaking Akhir Desember 
    Presiden RI Buka Pertemuan Tahunan BI, Pemprov Sulsel Raih Implementasi QRIS Terbaik
    Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Kunjungi Kabupaten Bantaeng
    Ternyata Ada Saskia Puber di PKM Campagaloe Bantaeng, Ini Alasan Kapusnya

    Ikuti Kami